Pengertian Piramida Makanan
Pengertian Piramida Makanan
Secara umum, pada puncak piramida makanan hanya ditemukan satu jenis makhluk hidup. Akan tetapi, kadang-kadang ditemukan pula beberapa jenis makhluk hidup di puncak piramida makanan. Hal itu disebabkan makhluk hidup di puncak piramida makanan tidak saling memakan karena kebutuhan makanannya sudah tercukupi.
Piramida makanan bermanfaat untuk memprediksi (memperkirakan) terjadinya keseimbangan populasi dalam suatu ekosistem. Keseimbangan populasi dalam suatu ekosistem menentukan baik atau tidaknya susunan piramida makanan. Oleh karena itu, untuk menjamin terciptanya keseimbangan ekosistem senantiasa harus diupayakan jumlah produsen lebih banyak daripada jumlah konsumen tingkat I. Demikian pula dengan konsumen tingkat I, jumlahnya harus lebih banyak dari jumlah konsumen tingkat II.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar