Selasa, 24 Maret 2015

fakta unik tentang pilek

Fakta-Fakta Unik Penyakit Pilek

Di dalam kehidupan manusia, tentunya sebuah kehidupan dimana orang tersebut bisa hidup dengan sehat dan tenang adalah kunci kebahagian bukan? Namun banyak orang yang juga akan mengambil langkah untuk bisa memperbaiki hidupnya dengan cara mengobati penyakit entah itu di dalam tubuh atau diluar tubuh. Salah satu penyakit yang selalu diderita oleh banyak orang adalah penyakit pilek. Penyakit ini tentu saja cukup mengganggu aktivitas orang yang menderitanya sehingga harus dilakukan pengobatan yang cukup cepat. Namun selain itu, ada beberapa fakta yang menarik yang perlu Anda ketahui dari penyait pilek ini. Berikut ini akan kami sampaikan beberapa fakta unik berkaitan dengan penyakit pilek.


1. Pilek Tidak Menular



Fakta unik pertama berkaitan dengan pilek ini adalah ternyata pilek tidaklah menular. Sudah biasa kita melihat bahwa orang yang terinfeksi pilek ini akan cenderung untuk menutup mulut dan hidungnya dengan masker agar tidak menulari orang disekitarnya. Namun hal ini ternyata adalah hal yang aneh karena penyakit pilek ini telah diteliti beberapa universitas Eropa hanya akan menular dalam kondisi yang ideal dan jika kondisi tidak ideal, maka pilek ini adalah penyakit yang sangat tidak menular. Hal ini bisa dibuktikan dengan adanya penelitian seorang dengan infeksi pilek diletakkan di dalam ruang yanng sama dengan yang tidak sakit, mereka saling mengobrol biasa dan juga berinteraksi namun sang orang sehat tersebut tidak tertular penyakit selama keadannnya masih sangat bugar.


2. Pilek Bisa Menaikkan Berat Badan


Fakta yang satu ini mungkin adalah fakta yag baru Anda ketahui bukan? Ternyata penyakit pilek ini juga bisa menaikkan erat badan seseorang yang terinfeksi. Meskipun tidak menjadi penyebab utama, namun pilek ini juga memiliki kontribusi. Hal ini diteliti oleh seorang ilmuwan di Rady’s Children Hospital di San Diego dimana beberapa anak yang terinfeksi virus flu ini akan mengalami kenaikan berat badan dan hal ini dikarenakan adanya masalah saluran pencernaan. Hal ini juga bisa dibuktikan dengan adanya kenaikan sebanyak 50 pon berat anak yang terinfeksi adenovirus ini dibanding dengan anak yang sehat.


3. Jus Jeruk Untuk Mengobati Pilek


Biasanya orang yang terkena sebuah penyakit pastinya akan pergi ke dokter dan mendapatkan sebuah resep obat yang harus dikonsumsi bukan? Hal ini jugalah yang banyak dilakukan oleh orang yang sakit pilek yaitu dengan mengkonsumsi obat-obatan. Namun hal ini juga harus Anda kurangi karena obat ini pastinya akan mengganggu kerja ginjal Anda bukan? Untuk bisa menangani penyakit pilek ini ternyata juga bisa dengan mengkonsumsi jus jeruk. Jus jeruk yang banyak mengandung vitamin C ini bisa membuat ketahanan Anda bertambah dan membuat Anda terhidar dari gejala atau sedikit mengobati penyakit pilek ini.


4. Rata-Rata Penyakit Pilek yang Diderita Seseorang


Seperti yang kita ketahui bahwa penyakit pilek adalah sebuah penyakit yang banyak dialami oleh beberapa orang ini di dunia. Bahkan menurut penitian yang dibuat oleh universitas Australia ini menyatakan bahwa setiap orang rata-rata memiliki siklus sakit pilek dua kali dalam setahun pada usia anak-anak ada sekitar empat hingga delapan kali setiap tahunnya. Dari hal ini bisa kita ketahui bahwa setiap orang yang memiliki usia hidup sekitar 75 tahun akan memiliki rata-rata pilek sebanyak 200 kali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar